2 Keluarga Saul mempunyai seorang hamba yang bernama Ziba. Mereka memanggilnya untuk menghadap Daud, lalu raja bertanya kepadanya, “Kamukah Ziba?”
3 Lalu, raja bertanya, “Apakah tidak ada lagi orang dari keluarga Saul supaya aku dapat menunjukkan kebaikan Allah kepadanya?”
4 Raja bertanya, “Di manakah dia?”
5 Lalu, Raja Daud menyuruh mengambil dia di rumah Makhir, anak Amiel, di Lo-Debar. 6 Mefiboset, anak Yonatan, anak Saul, datang menghadap Daud, dia sujud dan menyembah.
7 Daud berkata, “Jangan takut, sebab aku pasti akan menunjukkan kebaikan kepadamu karena Yonatan, ayahmu. Aku akan mengembalikan kepadamu semua ladang Saul, kakekmu, dan kamu akan selalu makan semeja denganku.”
8 Mefiboset bersujud dan berkata, “Siapakah hambamu ini sehingga engkau memperhatikan anjing mati seperti aku?”
9 Lalu, raja memanggil Ziba, hamba Saul itu, dan berkata kepadanya, “Segala sesuatu yang menjadi milik Saul dan seluruh keluarganya, aku berikan kepada cucu tuanmu. 10 Kamu, anak-anakmu, dan hamba-hambamu harus mengerjakan tanah itu baginya dan membawa hasilnya supaya cucu tuanmu itu dapat makan. Mefiboset, cucu tuanmu itu, akan selalu makan makanan pada mejaku.”